Technology

Sudah posting pertanyaan Anda di Instagram Stories?

Published on
Min read
4 min read
time-icon
Widyanto Gunadi

Content palnner | Likes: Video games, music and drums, good reads, running, learning new things | Dislike: Overcomplicates simple things

instagram-1372870__340.jpg


Instagram sepertinya ingin terus memanjakan penggunanya. Baru-baru ini, ada IGTV yang memungkinkan pengguna untuk membuat dan menonton video durasi panjang. Selanjutnya, platform media sosial ini juga telah mengembangkan fitur baru pada Instagram Stories. Berikut ini ulasannya! 

 

Tulis pertanyaan unik 

Instagram Stories kini memungkinkan pengguna untuk memposting pertanyaan. Fitur ini memang sekilas mirip dengan AskFM. Dalam fitur ini, pengguna Instagram bisa membuat semacam sesi tanya-jawab. Selanjutnya, kolom pertanyaan tersebut bisa diunggah ke Instagram Stories masing-masing pengguna. 

Sebelum ada fitur ini, pengguna masih perlu membuat screenshoot pertanyaan yang ingin dijawab. Selanjutnya, hasil screenshoot tersebut bisa kembali diunggah, beserta jawaban yang diberikan untuk pertanyaan tadi. Tentu saja hal ini merepotkan pengguna jika ingin berinteraksi tanya-jawab. 

 

Kemudahan interaksi pengguna 

Fitur baru Instagram Stories ini nampaknya ingin menjual kemudahan berinteraksi antar sesama pengguna. Pengguna bisa mengunggah kolom pertanyaan ke dalam Instagram Stories. Kemudian, pengguna lainnya bisa menjawab, atau bahkan memposting pertanyaan lain untuk dijawab. 

 

Cara membuat pertanyaan 

Pertama, siapkan foto yang bagus. Unggahlah foto tersebut ke bagian Instagram Stories Anda. Kedua, Anda harus memilih berbagai opsi. Pilihlah opsi dengan gambar stiker tersenyum pada bagian atas. Selanjutnya, akan muncul fitur untuk melakukan polling dan pemilihan lokasi. Pilihlah sesuai keinginan Anda. Pilihlah fitur “Question” untuk mulai menulis pertanyaan Anda.  

Selanjutnya, kolom pertanyaa akan muncul. Tambah lagi, dengan menggeser layar ke atas, Anda dapat melihat daftar pertanyaan yang masuk, dari pengguna lainnya. Dengan cara yang sama, juga dapat diketahui daftar pengguna lain yang telah melihat pertanyaan Anda.  

 

Cara menjawab pertanyaan 

Menjawab pertanyaan di Instagram Stories sangatlah mudah. Pilih saja pertanyaan yang ingin dijawab. Tulis jawaban Anda pada pertanyaan tersebut. Jawaban Anda itu akan otomatis terunggah pada Instagram Stories yang dapat dilihat pengguna lain. 

 

Beda dari AskFM 

Sepintas, fitur baru Instagram ini mirip AskFM ya. Namun, keduanya berbeda lho. AskFM yang muncul terlebih dulu, menjunjung tinggi anonimitas. Dengan dirahasiakannya identitas pembuat pertanyaan, tentunya Anda bisa lebih bebas memilih topik yang ingin dibahas. Hal ini tak bisa Anda lakukan dengan fitur baru Instagram Stories.  

Hal ini membuat AskFM lebih memiliki kedalaman. Topik-topik sensitif pun bisa dibuat menjadi bahan pertanyaan, tanpa takut melanggar etika, atau menyinggung kelompok tertentu. Anonimitas ini memberikan Anda semacam “topeng” dalam berdiskusi di AskFM. 

Segera coba fitur baru Instagram Stories ini, ya. Mari ramaikan lini masa Insta Stories Anda! 

 

Sumber:
kompas.com
kompas.com
tribunnews.com
liputan6.com
 

0

Tags

Share

Apakah Kamu Sedang Mencari Pekerjaan?

    Already have an account? Login

    Artikel Terkait

    cover_(2).jpg

    Technology

    30 Contoh Slogan Unik dan Menarik Serta Cara Membuatnya

    Detty Risetya

    13 February 2023
    4 min read
    H1_jadwal_fyp_tiktok.jpg

    Technology

    Jadwal FYP TikTok 2022: Jam Terbaik untuk Upload Video

    Nurina Ulfah

    16 January 2023
    5 min read
    Ssstiktok_Download_Video_TikTok_tanpa_Watermark_Secara_Online_2022.jpg

    Technology

    SSSTikTok

    Sylvia Rheny

    19 December 2022
    5 min read

    Video