Technology

Youtube original akan hadir sebagai strategi terbaru

Published on
Min read
4 min read
time-icon
Nelson Simbolon

Merge in between digital and content marketing

youtube_original.jpg

Youtube mengganti strategi mereka dalam memasarkan konten orisinal berbayar dengan menyertakan iklan pada konten dan menawarkan kesempatan menonton secara premier. Mulai tahun depan, Youtube akan membuat konten orisinalnya sendiri. Konten tersebut akan dirilis secara gratis melalui Youtube. Sebelumnya, Youtube sudah pernah merilis film Cobra Kai, spinoff dari film Karate Kid, untuk para pengguna yang bersedia membayar biaya berlangganan Youtube Premium.

 

Pelanggan non Youtube Premium tetap bisa nonton

Dilansir dari Hollywood Reporter, Youtube terpaksa menarik kembali konten orisinal yang dijadwalkan dirilis pada tahun 2020 karena terkendala biaya produksi. Kini, Youtube memutuskan untuk mengubah strategi pemasaran konten orisinal mereka. Pelanggan di luar Youtube Premium akhirnya tetap dapat menonton konten orisinal Youtube, namun disertai iklan. 

Strategi langganan berbayar Youtube ini sebenarnya bukan yang pertama kali. Pada tahun 2015, Youtube menggunakan strategi tersebut untuk layanan Youtube Red. Kemudian, layanan tersebut diperbarui menjadi Youtube Premium pada tahun 2017 lalu.

 

Memperbesar skala produksi

Konten-konten yang terdapat di Youtube Premium ditayangkan secara eksklusif. Salah satu konten videonya melibatkan PewDiePie sebagai bintang utama. Tidak lama, Youtube memutuskan untuk berinvestasi pada produksi film yang lebih mahal, seperti Step Up: High Water dan serial televisi berjudul Origin dari rumah produksi yang terlibat dalam pembuatan serial televisi The Crown di Netflix.

Bagaimanapun juga, Youtube merupakan pemain baru di dunia video berbayar yang sudah dikuasai Netflix dan Amazon. Tentu, tak mudah untuk bisa mengalahkan kedua perusahaan besar tersebut mengingat Netflix dan Amazon sudah memiliki modal lebih untuk biaya produksi dibanding Youtube.

Di samping itu, walaupun sudah menggratiskan biaya untuk menyaksikan konten premiumnya, Youtube belum menyerah dalam hal langganan berbayar. Dilansir dari Variety, Youtube menawarkan biaya berlangganan sebesar US$ 12 atau setara dengan Rp 180 ribu per bulan untuk bisa mengakses konten orisinal Youtube lebih awal.

Meski tidak mengungkapkan berapa banyak jumlah pengguna yang berlangganan layanan premiumnya, fokus utama Youtube jelas masih terletak pada strategi penayangan iklan. Baru-baru ini, Youtube mulai bereksperimen dengan format iklan baru pada layanannya dengan meluncurkan iklan pada film-film Hollywood yang tersedia di Youtube.

 

Rekomendasi bacaan:

 

Sumber:

  • sea.mashable.com
  • hollywoodreporter.com
  • variety.com
0

Tags

Share

Apakah Kamu Sedang Mencari Pekerjaan?

    Already have an account? Login

    Artikel Terkait

    cover_(2).jpg

    Technology

    30 Contoh Slogan Unik dan Menarik Serta Cara Membuatnya

    Detty Risetya

    13 February 2023
    4 min read
    H1_jadwal_fyp_tiktok.jpg

    Technology

    Jadwal FYP TikTok 2022: Jam Terbaik untuk Upload Video

    Nurina Ulfah

    16 January 2023
    5 min read
    Ssstiktok_Download_Video_TikTok_tanpa_Watermark_Secara_Online_2022.jpg

    Technology

    SSSTikTok

    Sylvia Rheny

    19 December 2022
    5 min read

    Video