events

EKRUTConnect5: Tips menerapkan work life integration

Published on
Min read
3 min read
time-icon
Nur Lella Junaedi

Enthusiastic to be part of the creative world especially as a content writer.

integrasi-dalam-dunia-kerja-EKRUT.jpg

Bersama dengan Kredivo, EKRUT kembali mengadakan acara EKRUTConnects5 pada Kamis, 21 November 2019 di GoWork Pacific Place.

Menghadirkan dua pembicara yakni, Senior Recruitment Manager Kredivo Grace Sona dan Operation Excellence Manager EKRUT Cobysot Avego.

Operation Excellence Manager - Cobysot Avego

Dalam pemaparannya Coby mengatakan, banyak penelitian menyebutkan bila generasi milenial adalah generasi yang mudah memutuskan untuk resign.

Hanya sebanyak 25 persen saja milenial yang memiliki ikatan dengan pekerjaan dan hanya 29 persen milenial yang merasa memiliki ikatan dengan perusahaan.

Selain itu menurut Coby, milenial termasuk mudah memutuskan resign lantaran mereka mengutamakan untuk mencari tujuan hidup.

Mereka cukup percaya diri bahwa dengan kemampuan yang mereka miliki, mereka tidak kesulitan mendapatkan pekerjaan baru. 
Lalu bagaimana membuat milenial bisa betah bekerja?

Baca juga: Kenapa banyak milenial hanya betah bekerja 2 tahun?

Coby bilang, salah satu cara untuk melakukannya yakni dengan membuat lingkungan kerja yang mirip dengan kehidupan generasi milenial. Adapun tips lainnya mencakup, 

  • Memberikan tutorial tentang pekerjaan yang harus dilakukan secara jelas
  • Memberikan penghargaan atas performa yang mereka berikan untuk perusahaan
  • Let's them share their thought. Memberikan kesempatan kepada mereka untuk mengontribusikan ide bagi perusahaan
  • Akses terbuka memberikan informasi, terkait pekerjaan dan perusahaan
  • Realtime performance
  • Memberi bantuan nyata dari pada memberikan pelatihan kerja

Senior Recruitment Manager Kredivo - Grace Sona 

Di session kedua, Senior Recruitment Manager Kredivo Grace Sona juga menyampaikan paparannya. Grace mengungkapkan bila bukan hal sulit bagi generasi baby boombers meraih kehidupan work and life balance.

Mereka tidak terbiasa mencampurkan urusan keduanya. Urusan pekerjaan hanyalah di kantor. Sedangkan di rumah adalah waktu untuk keluarga.

Pemikiran generasi baby boomers ini sulit untuk diaplikasikan pada generasi kini. Lantaran di era ini, setiap pekerjaan sudah terkoneksi dengan teknologi.

Pada akhirnya banyak milenial yang tetap membawa pekerjaannya ke rumah, lantaran adanya konektivitas untuk bekerja.

Bagi Grace sendiri, jawaban yang tepat untuk menghubungkan keduanya yakni dengan mengintegrasikan antara kehidupan dan kerja seoptimal mungkin melalui bantuan teknologi. Dengan begitu, diharapkan bisa meraih tujuan hidup. 

Baca juga: 10 pekerjaan incaran milenial lulusan baru

Mengenal Budaya kerja di Kredivo
Sebagai salah satu perusahaan fintech yang cukup dikenal. Kredivo sudah menerapakan suasana kerja yang menyenangkan bagi karyawannya.

Ini terlihat dari budaya kerja yang diterapkan,

  • Communication Channel menggunakan sistem Google Suite
  • Menyediakan prasarana kerja yang baik dengan suasana kerja yang menyenangkan
  • Adanya budaya company swag. Terbiasa membebaskan karyawan membuat mendesain kaos sendiri.
  • Disediakan coffee & snacks untuk sarapan dan cemilan sore secara gratis
  • Tersedia makan siang dan buah-buahan

Baca juga: EKRUTmeets 7: Bagaimana cara optimalkan digital marketing channel?

  • Tersedia fasilitas fun sport berupa ping pong dan Playstation (PS) yang bisa digunakan saat jam istirahat dan sore hari
  • Adanya gaji yang kompetitif dan fasilitas lain seperti bonus, asuransi kesehatan, dan ESOP
  • Adanya program pengembangan karyawan berupa kegiatan sharing session, gathering, agenda olah raga bersama seperti basket, badminton, zumba, hingga lomba PS
  • Adanya fasilitas hiburan lain berupa tiket musik dan film
  • Adanya tunjangan cuti nasional dan kebijakan bekerja dari rumah tanpa dipotong masa cuti

Itulah sekilas pemaparan dari EKRUTConnects5 yang diadakan kemarin, 21 November 2019. EKRUTConnects adalah acara yang rutin diadakan oleh EKRUT berkolaborasi dengan beberapa startup lainnya. 

Baca juga: EKRUTmeets 6: Pilih kerja di startup atau corporate?

Sampai jumpa di EKRUTConnects lainnya dengan ilmu-ilmu baru yang tak kalah menarik. 

Rekomendasi Bacaan: 

0

Tags

Share

Apakah Kamu Sedang Mencari Pekerjaan?

    Already have an account? Login

    Artikel Terkait

    ucapan_perpisahan_kerja_-_EKRUT.jpg

    Careers

    Tips Menyampaikan Kata-kata Perpisahan Kerja yang Berkesan beserta Contohnya

    Maria Tri Handayani

    19 December 2022
    7 min read
    cara-resign-yang-baik-EKRUT.jpg

    Careers

    Cara Resign yang Baik dan Profesional

    Anisa Sekarningrum

    07 November 2022
    5 min read
    H1-Jaminan_Kehilangan_Pekerjaan_(JKP)_Syarat_Kepesertaan_dan_Panduan_Pencairannya.jpg

    Careers

    Jaminan Kehilangan Pekerjaan (JKP): Syarat Kepesertaan dan Panduan Pencairannya 2022

    Lita Lia

    29 September 2022
    5 min read

    Video