Careers

Pentingnya Mengetahui Kelebihan dan Kekurangan Diri Sendiri

Published on
Min read
6 min read
time-icon
Detty Risetya

Writing articles, review product, copywriter, digital marketing, SEO writing and web content writer.

cover_(4).jpg

Pernahkah saat wawancara kerja kamu ditanya tentang apa kelebihan dan kekurangan diri oleh recruiter? Ternyata, pertanyaan ini penting untuk memahami apa keahlian yang kamu miliki dan apakah kamu cocok dengan posisi yang ditawarkan. Tiap orang pasti memiliki kelebihan dan kekurangan. Memiliki kelebihan sangat bagus, tetapi menyadari kekurangan pada diri sendiri juga penting. Sebab, jika kamu menyadari bahwa kamu memiliki kelemahan atau kekurangan di bidang tertentu, perusahaan lebih mudah menempatkan calon kandidat terbaik sesuai bidang tersebut. Itulah sebabnya, penting bagi kamu untuk mengetahui kelebihan dan kekurangan diri sendiri.

Cara menganalisis kelebihan dan kekurangan


Temukan kelebihan dan kekurangan diri salah satunya dengan psikotes. (sumber: Pexels) 

Kamu dapat mengidentifikasi atau mengenali apa kelebihan dan kekurangan diri sendiri dengan beberapa cara di bawah ini.

1. Tes kepribadian/psikotes

Umumnya, ketika mengikuti seleksi perekrutan di perusahaan, kamu akan menjalani tes kepribadian yang sering disebut psikotes. Bahkan, mungkin ketika duduk di jenjang SMA/SMK, kamu juga pernah menjalani tes kepribadian untuk menentukan jurusan kuliah sesuai minat. Dalam tes kepribadian ini, kamu bisa mengenali apa kelebihan dan kekurangan diri sendiri secara mendalam. Dengan begitu, kamu bisa mempersiapkan jawaban yang tepat ketika ditanya oleh recruiter.

2. Bertanya pada orang terdekat

Sering kali, orang-orang terdekat sangat mengenali kepribadianmu lebih dari diri sendiri. Kamu bisa menanyakan langsung apa kelebihan dan kekurangan yang ada pada dirimu. Pendapat orang terdekat, seperti orang tua, pasangan, saudara, atau sahabat, bisa menjadi masukan berharga tentang kelebihan dan kekurangan diri sendiri.

3. Berkonsultasi dengan mentor/coach

Di era saat ini, sangat mudah menemukan coach atau mentor yang berpengalaman dan profesional. Banyak platform online maupun perusahaan jasa konsultasi mentor andal agar kamu bisa mendapatkan nasihat dan saran tentang apa saja kelebihan dan kekurangan diri sendiri.

Baca juga: Contoh Jawaban Kelemahan dan Kelebihan Saat Interview Kerja

Manfaat mengetahui kelebihan dan kekurangan


Memahami kelebihan dan kekurangan bisa membuatmu lebih maksimal saat bekerja. (sumber: Pexels) 

Ada banyak alasan mengapa kamu harus mengeksplorasi kelebihan dan kekurangan diri sendiri. Nah, berikut ini adalah manfaat mengetahui kelebihan dan kekurangan diri sendiri.

1. Meningkatkan kesadaran diri

Ketika kamu menghabiskan waktu untuk merenungkan kelebihan dan kekurangan diri sendiri, kamu akan makin mengenal kepribadianmu yang sebenarnya dengan lebih baik. Hal ini dapat membantumu membuat keputusan yang lebih mencerminkan pribadimu yang sebenarnya dan membuatmu merasa lebih bahagia.

2. Membantu dalam memahami orang lain

Sangat menarik bagaimana kesadaran akan kelebihan dan kekurangan pribadi dapat membantumu memahami orang lain dan meningkatkan empati. Sehingga, kamu akan menciptakan hubungan yang lebih erat dan menciptakan sikap saling pengertian. Termasuk, dalam lingkungan kerja maupun kehidupan keluarga.

3. Menunjukkan apa yang harus difokuskan

Ketika kamu mengetahui kelebihan dan kekurangan diri sendiri, kamu dapat berusaha untuk menggunakannya dengan lebih baik dan meningkatkan peluang untuk mencapai kesuksesan.

4. Menunjukkan apa yang perlu diperbaiki

Kelemahan bukanlah hambatan, tetapi kamu dapat meningkatkan dan memperbaiki kekurangan diri sendiri. Misalnya, jika kamu termasuk orang yang mudah emosi dan temperamental, kamu perlu memperbanyak wawasan dan membuka hati agar bertindak lebih rasional serta penyabar.

5. Lebih menghargai diri sendiri

Dengan memahami apa saja kelebihan dan kekurangan diri sendiri, kamu akan lebih mudah melihat dan menghargai semua bakat dan keterampilan yang diberikan Sang Pencipta. Kamu juga bisa lebih percaya diri untuk menggapai kesuksesan.

Baca juga: Self Awareness: Pengertian dan Manfaatnya

Pentingnya memahami kelebihan dan kekurangan diri


Kamu akan lebih mudah menjawab pertanyaan tentang kelebihan dan kekurangan saat wawancara kerja. (sumber: Pexels) 

Mengetahui kelebihan dan kekurangan diri sendiri sangat penting agar kamu bisa mencapai kesuksesan. Pasalnya, dengan memahami kelebihan dan kekurangan, kamu akan lebih unggul dalam banyak hal. Sebagai contoh, kelebihanmu adalah mudah bergaul atau mudah meraih kepercayaan orang. Sedangkan, kelemahanmu adalah kurang teliti dan tidak suka bekerja monoton di balik meja. Ketika kamu melihat beberapa opsi karier yang terlihat menarik, kamu bisa mengambil keputusan yang tepat berdasarkan kekuatan atau kelebihan yang kamu kuasai. Misalnya, kamu lebih cocok bekerja sebagai event organizer, sales property, atau pembawa acara (MC).

Setelah memahami apa kelebihan dan kekurangan pribadimu, kamu juga bisa tumbuh dan mencapai kesuksesan yang lebih besar. Sebab, kamu bisa lebih mudah menghindari hal-hal yang mungkin akan menghambat kariermu. Kemudian, kamu bisa menemukan cara terbaik agar kelemahanmu tidak terlalu disorot.

Baca juga: 11 Cara Menggali Potensi Diri untuk Menunjang Karier

Dari beberapa penjelasan di atas, bagaimana apakah kamu sudah mengetahui kira-kira apa saja kelebihan dan kekurangan pribadimu? Hal ini penting dipahami agar kamu bisa menjawab pertanyaan tentang kelebihan dan kekurangan saat wawancara kerja. Selain itu, ketika menjawab dan menjelaskan tentang kelebihan dan kekurangan diri sendiri, sertakan contoh atau bukti yang mendukung berdasarkan pengalaman kerjamu agar jawabannya lebih natural dan meyakinkan.

Nah, begitulah pentingnya memahami kelebihan dan kekurangan diri sendiri yang sangat bermanfaat ketika berkiprah di dunia kerja. Dapatkan informasi dan tips bermanfaat lainnya seputar karier hanya di laman EKRUT Media dan YouTube Official EKRUT. Kamu juga bisa sign up di EKRUT untuk menemukan info pekerjaan sesuai minat dan keahlian yang kamu miliki!

Sumber:

  • app.kinobi.asia
  • blog.skillacademy.com
0

Tags

Share

Apakah Kamu Sedang Mencari Pekerjaan?

    Already have an account? Login

    Artikel Terkait

    H1.jpg

    Careers

    5 Contoh Biografi Diri Sendiri untuk Peluang dan Perkembangan Karier

    Alvina Vivian

    13 February 2023
    6 min read
    H1_1._Cara_Menulis_Artikel_yang_Baik_Untuk_Pemula.jpg

    Careers

    10 Cara Menulis Artikel yang Baik dan Benar untuk Pemula

    Anisa Sekarningrum

    19 December 2022
    5 min read
    ucapan_perpisahan_kerja_-_EKRUT.jpg

    Careers

    Tips Menyampaikan Kata-kata Perpisahan Kerja yang Berkesan beserta Contohnya

    Maria Tri Handayani

    19 December 2022
    7 min read

    Video