Careers

Merchandise: Pengertian, Benefit, Jenis, dan Strategi Merchandise Marketing

Published on
Min read
5 min read
time-icon
Sartika Nuralifah

I like to put a lot of my emotions, experiences, and opinions into what I write. I like being able to make my writing something other people can connect to, or relate to in some way by generalizing the thoughts and experiences I'm writing about. I have a strong relationship with the written word. 

H1_Merchandise_Pengertian__Benefit__Jenis__Hingga_Strategi_Merchandise_Marketing.jpg

Dalam meningkatkan penjualan pada sebuah perusahaan, hal yang akan dilakukan adalah merancang sebuah strategi marketing. Salah satu strategi untuk menjual produk-produk yang dibuat oleh perusahaan adalah dengan cara merchandise. Melalui strategi merchandise, perusahaan akan memahami kebiasaan konsumen dalam berbelanja suatu produk. Strategi merchandise ini juga terdiri dari berbagai jenis yang dapat diaplikasikan oleh perusahaan.

Baca juga: Tugas Marketing Executive, Kualifikasi, Gaji, Jenjang Karier

Apa itu merchandise?


Merchandise adalah salah satu bagian dari kegiatan marketing. Sumber: Pexels

Merchandise adalah salah satu strategi marketing yang dilakukan untuk mempromosikan dan menjual produk perusahaan saat konsumen yang dirasa potensial berada pada toko kamu. Umumnya, proses penjualan sering dimulai dengan ketertarikan terhadap visual suatu produk. Maka dari itu, strategi merchandise marketing akan melibatkan penyajian produk dalam bentuk visual yang bertujuan untuk mendorong pembelian konsumen.

Baca juga: 9 Tren digital marketing 2022 yang perlu kamu siapkan

Benefit membuat merchandise


Strategi merchandise marketing dapat meningkatkan penjualan. Sumber: Pexels

Strategi merchandise marketing berdampak langsung pada penjualan dan perhatian konsumen. Misalnya, pada sebuah toko offline, konsumen akan menilai kebersihan, kemudahan untuk mengakses toko tersebut, dan diskon serta penawaran yang diberikan untuk produk-produk dalam toko tersebut.

Dengan begitu, kamu dapat langsung mengetahui mana konsumen yang tertarik saja dan konsumen yang selalu membeli produk dari toko tersebut secara berulang. Strategi merchandise yang efektif tentu dapat membantu perusahaan untuk mengembangkan mereknya, sehingga dapat bersaing dengan produk lainnya dalam kategori yang sama, dan tetap kompetitif.

Baca juga: 7 Strategi Affiliate Marketing yang Efektif untuk Diterapkan di Tahun 2022

Jenis merchandise


Jenis-jenis merchandise. Sumber: Pexels

Terdapat beberapa jenis merchandise yang dapat kamu gunakan untuk menerapkan strategi merchandise marketing. Berikut jenis-jenis merchandise.

1. Retail merchandise

Jenis merchandise yang pertama adalah retail merchandise. Retail merchandise adalah jenis merchandise yang bertujuan menarik pembeli untuk membeli dan menggunakan produk dan jasa dengan menggunakan kegiatan pemasaran dan promosi. Misalnya, promosi suatu produk dengan mengadakan acara interaktif di beberapa mall.

2. Visual merchandise

Visual merchandise adalah jenis merchandise yang digunakan untuk membuat produk dan kualitasnya menjadi sesuatu yang eye catching melalui penampilan yang berbeda. Mulai dari pencahayaan yang tepat, penempatan produk, jarak antar produk, hingga desain kreatif. Misalnya, perusahaan menjelaskan kualitas suatu produk melalui beberapa gambar atau video, spanduk, ilustrasi 3D, dan lain-lain.

3. Product merchandise

Product merchandise adalah jenis merchandise yang berkaitan dengan semua kegiatan promosi untuk menjual barang dan jasa. Termasuk produk-produk di dalam toko offline dan online. Promosi yang berlangsung pada toko online atau offline disesuaikan dengan jenis produk dan juga ketersediaanya.

Perusahaan juga dapat menargetkan konsumen tertentu untuk product merchandise dengan berbagai teknik modern. Contohnya, semua kegiatan promosi untuk suatu produk yang dilakukan melalui email, spanduk, kupon diskon, dan penawaran-penawaran lainnya.

4. Digital merchandise

Digital merchandise adalah jenis merchandise yang mencakup semua aktivitas untuk menjual produk di internet. Merchandise jenis ini juga dikenal sebagai merchandise online atau ecommerce. Pemasaran email, tampilan produk digital, dan pemasaran digital juga merupakan bagian dari digital merchandise. Terlebih minat terhadap belanja online saat ini makin meningkat. Contoh dari digital merchandise ada pada beberapa toko digital seperti Daraz, Amazon, Goto, dan masih banyak lagi.

5. Omnichannel merchandise

Omnichannel merchandise adalah jenis merchandise yang bertujuan untuk memberikan pengalaman yang lebih baik kepada konsumen, baik secara online maupun offline. Misalnya, jika seseorang mencari beberapa produk di toko kamu versi online tanpa membeli apapun, target dari omnichannel ini adalah konsumen dapat mengetahui berbagai produk yang dijual  dan produk relevan selanjutnya melalui email dan iklan online.

Baca juga: Marketing Funnel: Tujuan, Tahapan, Strategi dan 3 Contohnya

Strategi merchandise marketing


Strategi merchandise marketing. Sumber: Pexels

Strategi merchandise marketing adalah strategi yang dibuat dengan dasar untuk membuat konsumen tertarik berbelanja produk-produk yang dikeluarkan oleh perusahaan. Dalam melakukan strategi marketing yang satu ini, kamu harus memahami sudut pandang para konsumen. Contohnya dengan memasarkan dan memajang produk-produk yang sesuai dengan target konsumen perusahaan kamu.

Jangan lupa untuk memperhatikan fokus pada display produk agar menarik perhatian konsumen. Memberikan keterangan terkait penempatan produk, posisi penyimpanan produk, memberikan sebuah sampel produk, hingga promosi termasuk salah satu strategi merchandise marketing yang bisa kamu terapkan.

Baca juga: 3 Strategi community marketing yang efektif dilakukan 2022

Demikian informasi mengenai pengertian, benefit, hingga strategi merchandise marketing. Semoga informasi di atas dapat bermanfaat bagi kamu yang sedang mempelajari seputar dunia marketing.

Sekarang, melamar pekerjaan sangat mudah karena kamu bisa langsung melamar dari rumah dengan menggunakan platform EKRUT. EKRUT punya banyak informasi tentang dunia pekerjaan, lho! Kamu bisa mencari informasi seputar lowongan pekerjaan, diskusi tentang pekerjaan, dan berbagai kebutuhan lainnya terkait dengan pekerjaan.

Selain melalui artikel dari EKRUT Media, berbagai informasi dan tips menarik tersedia pula di YouTube EKRUT Official. Jika kamu tertarik mendapatkan berbagai kesempatan untuk mengembangkan karier, sign up EKRUT sekarang juga. Hanya di EKRUT, kamu dapat memperoleh berbagai peluang kerja yang dapat disesuaikan dengan minatmu.

Sumber:

  • shopify.co.id
  • printfection.com
  • investopedia.com
  • marketingtutor.net
  • b2bmarketing.com
0

Tags

Share

Apakah Kamu Sedang Mencari Pekerjaan?

    Already have an account? Login

    Artikel Terkait

    H1.jpg

    Careers

    5 Contoh Biografi Diri Sendiri untuk Peluang dan Perkembangan Karier

    Alvina Vivian

    13 February 2023
    6 min read
    H1_1._Cara_Menulis_Artikel_yang_Baik_Untuk_Pemula.jpg

    Careers

    10 Cara Menulis Artikel yang Baik dan Benar untuk Pemula

    Anisa Sekarningrum

    19 December 2022
    5 min read
    ucapan_perpisahan_kerja_-_EKRUT.jpg

    Careers

    Tips Menyampaikan Kata-kata Perpisahan Kerja yang Berkesan beserta Contohnya

    Maria Tri Handayani

    19 December 2022
    7 min read

    Video