Technology

5 Cara Mengembalikan Kontak yang Terhapus dengan Cepat dan Mudah

Published on
Min read
4 min read
time-icon
Luqman Hafidz

A passionate reader who's contributing in making the world a better place by his pieces of writing.

H1.jpg

Tahukah kamu bahwa hampir 90% penduduk Indonesia telah menggunakan ponsel sebagai alat untuk berkomunikasi? Harian Kompas juga melaporkan rerata orang Indonesia mengganti ponselnya setiap 12-18 bulan sekali. Tentunya saat berganti ponsel, kamu perlu memindahkan data termasuk data kontak agar bisa terus berkomunikasi dengan keluarga dan kerabat. Namun, terkadang kontak yang hilang menjadi kendala. Berikut ini adalah cara mengembalikan kontak yang terhapus, baik sengaja maupun hilang saat kamu migrasi ponsel.

Baca juga: Cara mudah dapatkan kuota tambahan di cloud

Cara mengembalikan kontak yang terhapus


Pengembalian kontak yang terhapus bisa dilakukan di semua ponsel (Sumber: Google Workspace)

Ada beberapa cara untuk mengembalikan kontak yang terhapus baik untuk pengguna ponsel dengan sistem operasi Android maupun iOS. Berikut langkah-langkah secara lengkapnya.

1. Menggunakan Recycle Bin

Terkadang kesalahan yang terjadi membuat kontak terhapus tanpa sengaja. Untuk itu, hal-hal yang bisa dilakukan untuk memulihkan kontak, yaitu:

  • Buka Kontak
  • Klik Pengaturan atau tiga titik di ujung atas
  • Klik Sampah atau Recycle Bin
  • Akan ada daftar kontak-kontak yang baru saja terhapus
  • Pilih kontak yang ingin dikembalikan, lalu pilih pulihkan

Pengaturan ini biasanya tersedia untuk kontak yang dihapus dalam periode waktu tertentu, biasanya tidak lebih dari satu bulan. Jika cara ini belum berhasil, kamu bisa coba cara berikutnya.

2. Menggunakan Google Contact

Fitur ini berguna untuk mengembalikan kontak yang terhapus pada ponsel dengan sistem operasi Android. Hal ini dikarenakan ponsel Android menggunakan akun Google sebagai langkah pertama sebelum melakukan pengunduhan aplikasi. Akun Google juga akan secara otomatis melakukan backup terhadap kontak-kontak yang disimpan di dalam ponsel. Cara mengembalikan kontak yang terhapus menggunakan Google, yaitu:

  • Buka menu Pengaturan 
  • Pilih Google, lalu scroll ke bawah
  • Pilih Pengaturan dan pemulihan atau Set up and restore
  • Pilih Pulihkan kontak atau Restore contact
  • Pilih ponsel yang digunakan dan tunggu sampai akun kembali

Sebagai catatan, pastikan kamu selalu mengaktifkan backup otomatis sehingga semua kontak yang disimpan pada ponsel secara otomatis tersimpan di dalam Google Drive.

3. Menggunakan iCloud

Fitur ini bisa digunakan untuk iPhone dan juga iPad. Hal ini dikarenakan setiap ponsel jenis iPhone harus menggunakan akun iCloud, sama seperti ponsel Android yang harus menggunakan akun Google. Cara mengembalikan kontak yang terhapus menggunakan iCloud, yaitu:

  • Buka aplikasi iCloud pada iPhone
  • Pilih Pengaturan
  • Pilih Pulihkan kontak atau Restore contact
  • Pilih kontak yang perlu dikembalikan, bisa beberapa atau semua
  • Konfirmasi

Sama seperti penggunaan Google, pastikan kamu selalu melakukan backup kontak sehingga semua kontak yang tersimpan di ponsel akan otomatis tersimpan juga di iCloud.

3. Menggunakan data SIM Card

Mengembalikan kontak yang terhapus menggunakan SIM Card hanya bisa dilakukan jika kamu sudah memindahkan data-data kontak yang ada di ponsel ke dalam SIM Card. Apabila sudah, maka ini adalah langkah-langkah yang bisa kamu lakukan:

  • Buka Kontak
  • Pilih Pengaturan
  • Pilih Import/Export Contact
  • Pilih import dari SIM Card
  • Konfirmasi dan tunggu sampai selesai

Sebagai keamanan, kamu juga bisa melakukan pemindahan data dari ponsel ke dalam SIM Card. Namun, pastikan juga kapasitas penyimpanannya cukup karena SIM Card memiliki memori penyimpanan yang cukup terbatas.

4. Menggunakan aplikasi tambahan

Ada beberapa aplikasi tambahan gratis yang dapat diunduh baik pada Android maupun iPhone. Cara kerjanya pun kurang lebih sama. Nama-nama aplikasi tersebut antara lain Restore Contacts: Recover Deleted Contacts dan Easy Backup - Contacts Transfer and Restore. Cara mengembalikan kontak menggunakan aplikasi tambahan, yaitu:

  • Unduh aplikasi
  • Izinkan akses kontak agar aplikasi dapat membaca daftar kontak
  • Pilih Pulihkan kontak atau Restore contact
  • Pilih kontak yang diinginkan
  • Konfirmasi dan tunggu beberapa saat

Pastikan kamu memilih aplikasi yang terdaftar secara resmi di Google Play Store dan App Store agar datamu aman.

Baca juga: Ini Dia Cara Menonaktifkan WA Sementara dengan Cepat dan Mudah 2022

Cara melakukan backup kontak


Backup kontak adalah proteksi keamanan tambahan (Sumber: Apple Support)

Sebagai tambahan proteksi keamanan, melakukan backup kontak sangat dianjurkan. Proses ini biasanya otomatis dilakukan di semua smartphone. Namun, untuk memastikan semua kontak tersimpan di Google Drive atau iCloud, caranya seperti ini:

  • Buka Pengaturan
  • Pilih Google untuk Android dan iCloud untuk iPhone
  • Scroll sampai ada pilihan Automatically back up & sync device contacts
  • Pilih metode penggunaan data untuk menggunakan internet dari kartu atau hanya WiFi
  • Pastikan terkoneksi dengan internet dan data kamu aman

Baca juga: Apa itu Google Slides? Kenali Pengertian, 5 Kegunaan, hingga Cara Menggunakannya

Nah, sekarang sudah kembali, kan, kontak-kontak yang terhapus? Jadi, kamu bisa menghubungi dan menjalin komunikasi lagi. Selain melalui artikel dari EKRUT Media, berbagai informasi dan tips menarik tersedia pula di YouTube EKRUT Official. Jika kamu tertarik mendapatkan berbagai kesempatan untuk mengembangkan karier, sign up EKRUT sekarang juga. Hanya di EKRUT, kamu dapat memperoleh berbagai peluang kerja yang dapat disesuaikan dengan minatmu.

Sumber:

  • leskompi.com
  • teknosignal.com
  • idntimes.com
0

Tags

Share

Apakah Kamu Sedang Mencari Pekerjaan?

    Already have an account? Login

    Artikel Terkait

    cover_(2).jpg

    Technology

    30 Contoh Slogan Unik dan Menarik Serta Cara Membuatnya

    Detty Risetya

    13 February 2023
    4 min read
    H1_jadwal_fyp_tiktok.jpg

    Technology

    Jadwal FYP TikTok 2022: Jam Terbaik untuk Upload Video

    Nurina Ulfah

    16 January 2023
    5 min read
    0-cara-cek-nomor-indosat.jpg

    Technology

    5 Cara Cek Nomor Indosat dengan Mudah dan Cepat 2022

    Arin Khurota

    19 December 2022
    5 min read

    Video