Careers

Jangan sedih, yuk intip 5 cara mencari teman di kantor baru

Published on
Min read
5 min read
time-icon
Tsalis Annisa

Content Editor who eager to learn more about Marketing | Experienced Editor In Chief with a demonstrated history of working in the internet industry. Skilled in Event Management, Journalism, English, Marketing Strategy, and Social Media. 

cara-mendapatkan-teman-EKRUT.jpg

Bagi kamu seorang introvert, pindah ke kantor baru bisa jadi tantangan tersendiri. Pasalnya, meski sudah ahli dalam melakukan pekerjaan, kamu tetap harus beradaptasi, dan mencari teman, atau bahkan sekadar rekan kerja.

Tak bisa dipungkiri, memiliki teman di kantor akan membantumu menghadapi ragam tantangan saat bekerja. Teman pun bisa jadi tempatmu berbagai cerita, baik itu menyenangkan atau tidak, sehingga stres berkurang dan kamu pun lebih nyaman dalam bekerja. Maka dari itu, beberapa cara mendapatkan teman di kantor baru berikut ini bisa kamu coba.

1. Ketahui ketakutanmu

Kamu mungkin orang yang tertutup dan merasa takut bertemu orang baru. Kamu pun kian membayang-bayangkan apa pandangan orang lain padamu. Pikiran-pikiran ini kemudian membuatmu mengunci diri dari lingkungan sosial.

Tapi tahukah kamu, bayang-bayang pandangan buruk orang lain ke diri kita hanya ada di kepala kita sendiri. Coba pikir, orang lain sudah sibuk dengan kehidupan dan masalah mereka sendiri. Untuk apa mereka menghabiskan waktu dan tenaga hanya untuk memikirkanmu bahkan saat tidak mengenalmu?

Tidak masuk akal bukan. Atau mungkin, bisa saja mereka ternyata juga takut akan kesan yang mereka tampilkan pada orang lain. Ingat, orang yang banyak teman pun mungkin pernah menutup diri. Segalanya memang butuh belajar. Jadi, tidak perlu takut.

2. Ambil inisiatif

Bila sudah tahu ketakutan-ketakutan itu hanya ada di kepalamu, sekarang saatnya bertindak. Tidak usah malu untuk sekadar tersenyum hingga memulai percakapan dengan rekan kerja yang ditemui di kantor.

Topik yang dibicarakan pun bisa beragam, tak hanya soal pekerjaan saja. Menanyakan tentang transportasi mudah ke kantor, tempat makan enak dekat kantor hingga berbagi informasi seputar diskon tempat belanja dekat kantor bisa jadi ide topik pembicaraan saat kamu sudah mulai mengenal.

Baca juga: 5 kiat adaptasi di kantor baru

3. Mulai sedikit demi sedikit

Bila kamu tertutup, bertemu langsung dengan banyak orang bisa jadi suatu momen yang menakutkan. Maka dari itu, mulai bangun lingkaran kecil pertemananmu dari orang-orang terdekat.

Tidak perlu banyak, temukan rekan kerja yang nampaknya bisa kamu ajak berteman, sapa ia. Kemudian, perlahan-lahan saat kamu sudah dapat berteman dengannya, coba juga membangun pertemanan dengan teman-teman kerjanya yang lain. Bisa mulai dengan makan siang bersama setiap harinya.

4. Keluar dari zona nyaman

Bila kamu sudah membangun lingkaran kecil pertemananmu di kantor, coba perluas jejaring pertemanan. Misal, bila kantor menyediakan beberapa klub olahraga, cobalah ikut salah satunya yang kamu sukai. Tidak hanya menambah teman, kegiatan ini pun membuatmu lebih sehat.

Tak harus olahraga, bila ada kursus ataupun workshop yang difasilitasi kantor, coba ikut berpartisipasi. Poin penting disini adalah kamu harus mau bergaul dan jangan suka menolak ajakan. Jangan terlalu tertutup, hanya kerja dan pulang setiap harinya. Ingat, hidupmu akan lebih berwarna saat kamu memiliki teman di kantor lho.

5. Berpikiran terbuka

Kamu mungkin punya gambaran tentang teman seperti apa yang kamu inginkan. Kamu ingin seseorang yang punya hobi yang sama denganmu, punya latar pendidikan sama, dan lainnya.

Jangan lakukan hal tersebut. Ada banyak orang di dunia ini dengan berbagai latar belakang berbeda dan mereka tetap bisa berteman dengan baik. Bila kamu berpikiran sempit hanya ingin berteman dengan orang yang kamu inginkan, lingkaran sosialmu tidak akan berkembang. Wawasanmu pun akan “itu-itu” saja. 

Baca juga: 5 Cara membangun pertemanan dan memengaruhi orang lain

Jadi, coba lebih fleksibel dan terbuka ya. Bisa aja, orang yang ternyata sangat berbeda denganmu jadi teman baikmu bahkan sahabat nantinya.

Selain tips-tips di atas, kamu juga tidak boleh lupa menghargai orang lain. Mulai dari mau belajar mengenal seseorang dengan baik tentang hal-hal yang ia suka dan tidak, mendengarkan ketika ia berbicara, dan membantunya ketika membutuhkan.

Dan, yang terpenting, tetap jadi dirimu sendiri. Semangat bertualang dan mencari teman di kantor baru!

Rekomendasi bacaan:

Sumber:

  • themuse.com
  • bussinessinsider.com
  • personalexcellence.co
 
0

Tags

Share

Apakah Kamu Sedang Mencari Pekerjaan?

    Already have an account? Login

    Artikel Terkait

    H1.jpg

    Careers

    5 Contoh Biografi Diri Sendiri untuk Peluang dan Perkembangan Karier

    Alvina Vivian

    13 February 2023
    6 min read
    H1_1._Cara_Menulis_Artikel_yang_Baik_Untuk_Pemula.jpg

    Careers

    10 Cara Menulis Artikel yang Baik dan Benar untuk Pemula

    Anisa Sekarningrum

    19 December 2022
    5 min read
    ucapan_perpisahan_kerja_-_EKRUT.jpg

    Careers

    Tips Menyampaikan Kata-kata Perpisahan Kerja yang Berkesan beserta Contohnya

    Maria Tri Handayani

    19 December 2022
    7 min read

    Video